SLEMAN, PSS-SLEMAN.CO.ID – Agenda sibuk PSS Sleman jelang dimulainya ISC-B dimulai tadi pagi. Seluruh skuat, tim pelatih berserta official tim melakukan sesi foto untuk gelaran ISC B 2016. Sesi foto ini juga menandakan kesiapan tim demi menghadapi turnamen berhadiah 1 milyar tersebut.
Agenda PSS selanjutnya setelah ini adalah merampungkan berkas pemain yang akan didaftarkan ke PT GTS selaku operator liga. Di turnamen jangka panjang tersebut, PSS akan memaksimalkan kuota 25 pemain yang disediakan PT GTS. Lalu sebelum kick off ISC-B akan diadakan launching skuat PSS Sleman, namun waktu dan tempat akan dipastikan kemudian.
Menghadapi kompetisi ISC-B tahun ini, komposisi pemain yang mengisi skuat akan dijadikan kerangka tim untuk target lolos ISL tahun berikutnya. (arl/pss-sleman.co.id)