PSSLEMAN.ID, SLEMAN – PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) resmi memutuskan pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/2024 kembali bergulir pada Senin (15/04/2024) mendatang. Melansir keputusan itu diambil usai PT LIB menggelar rapat dengan pemilik klub Liga 1 pada Rabu (3/4/2024) dan Kamis (4/4/2024) silam.
Rasa kecewa begitu terlihat dari pernyataan Pelatih Kepala PSS Sleman, Risto Vidakovic ketika mendapatkan informasi baru mengenai bergulirnya kembali kompetisi BRI Liga 1-2023/24 pada Senin (15/04/2024) mendatang.
“Menurut sudut pandang saya, keputusan tersebut tidak profesional. Pertama-tama mereka mengirimkan surat pemberitahuan kepada kami jadwal penundaan kompetisi dan bergulir kembali pada bulan Mei,” ungkap Coach Risto pada Jumat (5/4/2024) sore di Lapangan Pakembinangun, Sleman.
Bergulirnya kembali kompetisi di luar perkiraan tentu saja membawa dampak masalah bagi persiapan tim. Banyak perubahan mendadak agenda para pemain yang telah dirancang sebelumnya.
“Banyak pemain yang merencanakan lebaran bersama keluarga pada jeda kompetisi ini. PSS juga sudah merencanakan sesi latihan setelah libur lebaran. Namun, kami harus merubah itu dan memperjuangkan segala hal untuk mempersiapkan pertandingan Senin (15/04/2024) mendatang,” jelasnya.
“Jadi bagi saya, semua keputusan yang diambil tidak membawa manfaat apapun bagi sepak bola di Indonesia. Tapi kami tidak punya pilihan, kami harus menerima apa yang diputuskan pihak-pihak terkait dan harus kami jalani,” pungkasnya.
(pssleman.id)