Official Site PSS Sleman

PSSLEMAN.ID, DENPASAR – Usai menandatangani kontrak kerja dengan manajemen PT Putra Sleman Sembada (PSS) pada putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022, Rabu (5/1/2022) silam. Penyerang anyar PSS, Rizky Ramdani Lestaluhu langsung dimainkan pada pertandingan PSS Sleman vs Persiraja Banda Aceh, Jumat (07//01/2021) sore di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar sebagai pemain pengganti.

Ditemui usai pertandingan, pria kelahiran Tulehu, Salahutu, Maluku Tengah itu menceritakan bagaimana ia pertama kali mengenal tim Super Elang Jawa.

“Waktu itu, saya masih ikut latihan tim di kampung halaman. Ada satu senior saya yakni Dulsan Lestaluhu yang merupakan pemain PSS kala itu sedang bermain sepakbola. Saat itu, dia memakai jersi PSS Sleman. Di situlah awal perkenalan saya dengan tim ini,” ujar pria yang mengenakan nomor punggung 7 pada Senin (10/01/2022) malam di Hotel.

Berjalannya waktu, ternyata Ia bertemu dengan PSS Sleman secara langsung di sebuah pertandingan. Ia pun mendapatkan pengalaman mendalam dari pertemuan tersebut, yakni kreativitas dukungan Sleman Fans.

“Ketika masuk ke dalam lapangan, jujur saya tidak fokus ke pertandingan. Akan tetapi saya kagum melihat koreografi yang ditampilkan oleh Sleman Fans di belakang gawang. Hal itu membuat saya terkesan ketika menghadapi PSS Sleman,” ungkap Dani, sapaan akrabnya.

Pemain yang dijuluki RL7 ini menyatakan ingin bermain dengan determinasi tinggi dan berjuang sungguh-sungguh untuk tim kebanggan masyarakat Sleman.

“Harapan saya tentu bisa membawa PSS Sleman mencapai prestasi terbaik yang menjadi keinginan bersama,” tegas Ramdani.

“Meskipun tidak bisa menyaksikan secara langsung, kami berharap doa dan dukungan dari Sleman fans semua selalu ada disetiap pertandingan PSS Sleman,” pungkasnya.

(pssleman.id)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.