
PSSLEMAN.ID, SLEMAN – Menjalani akhir pekan, PSS Sleman U20 kembali melakukan rutinitas dengan melakukan uji tanding. Bertempat di lapangan Macanan, Sleman, pasukan Elang Muda berhasil mengandaskan perlawanan tim tamu, Wringin Putih FC asal Magelang dengan skor 2-0.
Keran gol PSS U20 dibuka pada menit ke-33 saat striker PSS U20, Delfri, berhasil memanfaatkan umpan lambung Rizky dari sisi kiri. Skor 1-0 menjadi akhir babak pertama.
Babak kedua berjalan dua menit, PSS U20 kembali menambah keunggulan. Sepakan winger PSS U20, Luki yang mengenai punggung striker PSS U20, Wahyu membuat bola berbelok arah dan mengelabui kiper. Skor 2-0 bertahan hingga akhir laga untuk kemenangan PSS U20.
“Untuk pertandingan sore ini anak-anak memang saya tekankan untuk lebih menguasai permainan. Dengan begitu, kita bisa mendikte lawan, lebih enak dan menikmati mainnya serta tidak mudah hilang bola,” ujar pelatih kepala PSS U20, Nur Huda di lapangan Macanan, Sleman, Sabtu (11/3/2023) sore.
Mantan pemain PSS era 2000an ini juga meminta anak asuhnya untuk melakukan pertahanan dengan high press.
“Anak-anak tadi saya suruh melakukan pertahanan dengan high press. Jadi ketika lawan build up, kita serang di defend. Saya inginnya defend yang bagus adalah menyerang. Alhamdulillah anak-anak bisa menjalankan permainan,” jelasnya.
Melihat lawan yang sering melakukan umpan lambung, coach Huda, akrabnya disapa sudah mengantisipasi cara lawan tersebut.
“Di pertandingan tadi saya instruksikan dengan high press. Biasanya, lawan terus akan melakukan long ball. Dengan long ball itu, anak-anak saya suruh reading the game-nya harus bagus dan di situlah kita antisipasi ketika long ball pemain belakang sudah siap,” urainya.
“Evaluasi tetap akan dilakukan. Beberapa kali peluang banyak tapi tidak bisa dimanfaatkan dengan baik. Itu pekerjaan rumah kita ke depan, yaitu scoring atau finishing,” pungkasnya.
(pssleman.id)