Official Site PSS Sleman

PSSLEMAN.ID, TANGERANG – PSS Sleman kembali menuai kemenangan ketiga kalinya secara beruntun usai mengalahkan tuan rumah Persita Tangerang dengan skor 2-3 pada pekan kesembilan BRI Liga 1-2023/24. Laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (18/8/2023) malam ini berlangsung sengit dengan kedua tim saling membalas gol.

Ketiga gol kemenangan Laskar Sembada dibuka pada menit ke-26 melalui sundulan bek tengah PSS, Jihad Ayoub usai memanfaatkan umpan penyerang sayap PSS, Todd Ferre dari tendangan sudut. Gol kedua kembali tercipta berkat umpan cantik penyerang muda PSS, Hokky Caraka kepada penyerang sayap PSS, Ricky Cawor menit ke-42 usai melakukan solo run dari tengah lapangan sekaligus menutup babak pertama untuk keunggulan PSS dengan skor 0-2.

Babak kedua berjalan tiga menit, penyerang asing Persita, Ramiro Fergonzi memperkecil ketertinggalan skor melalui sundulan kepala usai memanfaatkan umpan dari situasi bola mati. Jarak margin gol yang rapat ini menjadi motivasi para pemain dari La Viola menyamakan kedudukan. Usaha yang terus dilakukan tim tuan rumah membuahkan gol menit ke-63 melalui kaki Fergonzi sekaligus menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Situasi laga yang tidak menguntungkan bagi Laskar Sembada direspon pelatih kepala PSS, Marian Mihail dengan menginstruksikan para pemainnya terus melakukan serangan ke pertahanan Persita.

Beberapa kali percobaan akhirnya membuahkan hasil menit ke-71, penyerang PSS, Riki Dwi Saputro sukses mencetak gol ketiga bagi PSS usai memanfaatkan umpan silang dari sepak pojok yang dieksekusi Ricky Cawor. Skor pun berubah menjadi 2-3 untuk keunggulan tim tamu sekaligus menjadi hasil akhir pertandingan ini.

Mengomentari hasil pertandingan ini, Coach Mihail menjelaskan bahwa jalannya pertandingan tersebut sudah sesuai prediksinya satu hari jelang pertandingan.

“Saya sudah mengetahui bahwa akan terjadi pertandingan yang sengit hari ini. Pasalnya, Persita dalam kondisi yang krusial. Hal ini yang menjadi alasan utama saya memberikan apresiasi atas kerja keras dari para pemain. Skor akhir kami mencetak tiga gol kemenangan di laga tandang. Para pemain memang layak mendapatkan kemenangan ini walau melalui pertandingan yang sulit,” ucapnya pada sesi Post-Match Press Conference di Ruang Jumpa Pers Stadion Indomilk Arena, Jumat (18/8/2023) malam.

“Persita adalah tim bagus, mereka bermain cepat, atraktif serta sangat ngotot. Saya berikan apresiasi kepada tim Persita yang bermain gigih untuk mengejar ketertinggalan,” sambungnya.

Tiga kemenangan beruntun yang telah diraih Kim Jeffrey dan kolega membuat PSS merangsek ke urutan empat di klasemen sementara BRI Liga 1-2023/24 pada pekan kesembilan.

Mengenai hal ini, Coach Mihail mengaku hal tersebut berkat kompetisi yang sangat ketat sehingga membuat kewaspadaan tertanam dalam diri para pemain ketika bertanding.

“Seperti yang pernah saya katakan sebelumnya, persaingan antar kontestan sangatlah ketat di musim ini. Inilah yang membuat kami terus waspada dengan proses serta progres tim karena di setiap pekannya kami meraih kemenangan atau kekalahan sangat berpengaruh besar di kompetisi,” pungkasnya.

(pssleman.id)