
PSSLEMAN.ID, SLEMAN – Kiprah Tim PSS Sleman di ajang kompetisi Elite Pro Academy (EPA) U18 Liga 1-2023/24 telah sampai pada tahap puncak. Tim besutan Anang Hadi akan melakoni laga final menghadapi Borneo FC Samarinda, yang berlangsung di Lapangan Garudayaksa, Bekasi, Rabu (06/03/2024) pagi mendatang.
Kolaborasi menarik PSS Sleman Development Center dengan Manajemen PSS menghantarkan tim Laskar Sembada Muda ke babak final. Pencapaian ini berkaitan dengan persiapan serta ikhtiar matang di setiap fasenya. Presiden Direktur PT Putra Sleman Sembada (PT PSS) Gusti Randa menyatakan rasa bangga dan hormatnya kepada komponen tim.
“Ini sesuatu yang sangat membanggakan. Pada saat persaingan sengit Liga 1-2023/24, PSS U18 berkontribusi dengan sesuatu yang membanggakan bukan saja untuk PSS melainkan juga untuk suporter PSS dan warga DIY,” ujarnya pada Senin (04/03/2024) pagi di Omah PSS, Sleman.
Pria kelahiran Jakarta, 56 tahun yang lalu ini juga menyampaikan motivasi dan harapannya kepada jajaran tim PSS U18 menghadapi Borneo FC Samarinda U18 di partai final mendatang.
“Setelah melihat perjalanan mereka di kompetisi ini, saya meyakini mereka mampu menjuarai EPA U18 tahun ini. Dengan kualitas pemain yang mumpuni serta pembinaan yang bagus selama ini, hal tersebut bisa terwujud. Saya meyakini itu,” ungkapnya.
Sebagai bentuk kesinambungan pembinaan, Gusti Randa menyatakan jajaran direksi PT PSS membuka pintu lebar-lebar kepada talenta-talenta PSS U18 untuk bergabung di tim senior PSS.
“Tentu saja dengan talenta-talenta terplih dari PSS U18 saat ini bisa kami promosikan sebagai pemain di PSS Sleman. Semoga hal tersebut bisa terwujud dan membawa PSS lebih baik ke depannya,” pungkasnya.
(pssleman.id)