Official Site PSS Sleman

PSSLEMAN.ID, SLEMAN – Jelang bergulirnya Liga 1 2023/2024, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator kompetisi telah merilis surat pemberitahuan pelaksanaan kompetisi kepada manajemen klub peserta BRI Liga 1 2023/2024. Dalam surat tersebut, tertulis mengenai beberapa regulasi baru yang menjadi pegangan penyelenggaran kompetisi.

Berkaitan dengan regulasi baru yang diterapkan pada kompetisi mendatang, pelatih kepala PSS, Marian Mihail menyambut positif serta menganggap hal tersebut sangat penting bagi peningkatan mutu sepak bola Indonesia.

“Hal tersebut menunjukan sesuatu yang sempurna bagi masa depan sepak bola Indonesia. Saya yakin hal-hal tersebut sangat penting bagi pengembangan serta peningkatan standar sepak bola di Indonesia,” ucapnya di Lapangan Pakembinangun, Sleman, Senin (15/5/2023) sore.

Ia pun sangat mendukung regulasi baru yang diterapkan untuk kompetisi mendatang. Bahkan, coach Mihail menyatakan ini adalah sebuah momen tepat dengan kedatangannya bersama kolega di Indonesia.

“Diberlakukannya regulasi baru, hal ini sebagai bentuk keterlibatan kami untuk membantu pengembangan sepak bola dengan cara baru dan bagus di Indonesia,” imbuhnya.

Mantan bek tim nasional Rumania era-80an ini menyatakan penerapan regulasi baru tersebut sangat tepat bagi sepak bola Indonesia. Ia dan jajaran pelatih PSS menyatakan terbuka dengan perkembangan yang terjadi di sepak bola.

“Semua inovasi yang terjadi di sepak bola sangatlah penting. Karena terjadi perpaduan antara kreativitas dan ilmu pengetahuan. Kami sangat terbuka dengan perkembangan baru di sepak bola,” pungkasnya.

(pssleman.id)