Official Site PSS Sleman

SLEMAN, PSS-SLEMAN.CO.ID –  Pemain asli Medan ini sudah malang melintang bermain di Liga Indonesia. Posisinya sebagai Striker yang memiliki banyak pengalaman di beberapa klub ISL seperti, Gresik United dan Persiba Balikpapan menjadi jawaban dari siapakah tandem dari Agung Suprayogi di lini depan.

Pemain yang akrab disapa Jacky ini juga menuturkan kebahagiannya berseragam PSS Sleman untuk Piala Kemerdekaan ini.

“Saya senang sekali mas, saya sudah banyak mendengar kabar PSS Sleman yang memiliki fasilitas, supporter yang kualitasnya tidak diragukan lagi, dari beberapa pemain yang pernah bermain di Sleman.”

Jacky ingin mengeluarkan kemampuan terbaiknya dalam menghadapi PIala Kemerdekaan bersama PSS Sleman. Target ingin mencetak goal sebanyak mungkin juga menjadi keinginan Pria bertubuh jangkung ini.

“Saya siap menampilkan permainan terbaik saya, dan saya harap dukungan supporter PSS Sleman langsung di Madiun akan menjadi vitamin buat saya dan rekan-rekan,” Ujar Jacky Pasarela. (prp/pss-sleman.co.id)

 

September 30, 2020

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.